Dalam rangka meningkatkan fungsi SPI di lingkungan PTKIN dan menjalin kerjasama serta silaturrahmi yang baik, UIN Mataram bermaksud menyelenggarakan kegiatan Penguatan Kapasitas Kepengawasan berkolaborasi dengan SPI UIN Maulana Malik Ibrahim Malang. Pelatihan ini dilakukan selama dua hari sejak tanggal 24 – 25 April 2024 di UIN Mataram, adapun peserta yang mengikuti pelatihan ini terdiri dari SPI UIN Mataram, SPI UIN Maulana Malik Ibrahim Malang dan PTKIN Se-Indonesia.
Kegiatan dibuka dan diresmikan langsung oleh Wakil Rektor II UIN Mataram Prof. Dr. H. Maimun, M.Pd mewakili Rektor UIN Mataram. Pelatihan ini terdiri dari enam jenis Materi dan masing2 Narasumbernya yakni, perwakilan dari Unram Susi Retna Cahyaningtyas, SE,M.Si.,Ak.,CA dan Sekretaris SPI Unram, Wirawan Suhaedi, SE.,M.Ak.
Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi I tentang ‘’ Manajemen Risiko” yang disampaikan oleh Ibu Susi Retna Cahyaningtyas, SE,M.Si.,Ak.,CA. Dalam pemaparannya beliau menjelaskan bahwa manajemen risiko adalah proses Mengidentifikasi, menilai, dan mengendalikan risiko keuangan, hukum, strategis dan keamanan terhadap modal dan pendapatan organisasi.
Materi II disampaikan oleh Bapak Wirawan Suhaedi, SE.,M.Ak tentang “Maturitas Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP) di Perguruan Tinggi”. Beliau menjelaskan bahwa Tingkat maturitas penyelenggaraan SPIP adalah tingkat kematangan/kesempurnaan penyelenggaraan sistem pengendalian intern pemerintah dalam mencapai tujuan pengendalian intern sesuai dengan Peraturan Pemerintahan Nomor 60 Tahun 2008 tentang Sistem Pengendalian Intern Pemerintah.